Aluminium Composite Panel dan Kaca Tempered

Aluminium Composite Panel

Aluminium Composite Panel (ACP) di dunia, termasuk Indonesia adalah istilah yang banyak digunakan sebagai gambaran panel composite datar, yang terdiri dari bahan non-aluminium sebagai inti yang terikat diantara dua lembar aluminium.

Aluminium lembaran bisa dilapisi dengan bahan PVDF atau cat Polyester. Aluminium composite panel sering digunakan untuk cladding eksternal bangunan (fasad), untuk penyekat dan juga untuk signage bangunan.


Aluminium Composite Panel sangat kuat meskipun ringan. Material composite panel diproduksi dalam berbagai warna metalik dan non-logam serta pola-pola yang meniru bahan lain, seperti kayu atau marmer.

Harga Aluminium Composite Panel saat ini bervariasi, hal ini dikarenakan perbedaan kualitas dan banyaknya distributor yang hadir di Indonesia. Mereka melihat peluang kebutuhan permintaan untuk berbagai bangunan, baik yang lama maupun baru meningkat setiap tahun mengikuti era modern.

Aplikasi Aluminium Composite Panel tidak terbatas pada bagian eksternal bangunan, tetapi juga dapat digunakan dalam segala bentuk cladding seperti partisi pada dinding, plafond / ceiling, bahkan kitchen set  dll. Aluminium Composite Panel juga banyak digunakan dalam industri signage sebagai alternatif pemberi berat dan kesan eksklusif.

Aluminium Composite Panel biasanya digunakan untuk bangunan seperti; Ruko, Showroom, Bilboard, Signage, Pabrik, Apartment, Airport, SPBU, Rumah sakit, dll.

Salah satu contoh portfolio kami

Honda - Cikupa, Tanggerang @2011

Untuk melakukan Pemasangan Aluminium Composite Panel
Segera hubungi kami di:
Email     : vizero.vzr@gmail.com
Phone   : (021) 938 58159


Portfolio kami yang lain : http://vizero.blogspot.com/p/portfolio.html